Welcome Home

Apapun yang anda temukan disini itulah saya

Rabu, 09 Maret 2011

Kekosongan Pikiran yang Menyesatkan

Muhammad Ali mengatakan bahwa sang juara dihasilkan dari keinginan, impian, dan visi.

 Dennis Waitley, mengatakan bahwa pemenang selalu mengatakan ‘saya akan’ dan ‘saya bisa’. Ini adalah pekerjaan pikiran.

Cukuplah kalimat2 tersebut jadi pembuka yang baik. ^.^
Kamis malam 23 Februari 2011 saya mengalami kekosongan pikiran yang menyesatkan, tau arah tau tujuan tetapi tidak ada sekelebat apapun yang muncul di pikiran saya. Lalu lalang mobil, motor, pejalan kaki, suara lirih, suara memekakan telinga hanya lewat begitu saja. Malam itu, sekitar pukul 9 malam, saya bersama mba mezia pergi ke duta foto di jalan solo untuk membeli sebuah kamera digital, sesampainya disana, saya berhasil membeli kamera digital yang sudah bertahun2 saya idam2kan. Dan Allah memberikan kamera digital kepada saya  tgl 23 februari 2011. Alhamdullilah.

Tak jarang kita mengeluh karena tidak mendapatkan apa yang kita inginkan saat ini
Tapi ketahuilah bahwa apa yang kita inginkan belum tentu apa yang kita butuhkan
Dan percayalah semua akan indah pada waktu yang di tentukan-NYA

dan taraaaaaaaaaaaaaaaa... kamera digital ku..

Kembalian yang seharusnya saya terima dari Duta Foto adalah Rp51.000,00 tetapi kembalian yang saya terima dua pecahan logam Rp500 dan satu lembar Rp2000. Inilaaah pelajarannya, karena pikiran saya kosong, tersamarkanlah semuanya, padahal saya benar2 tau berapa seharusnya uang yang saya terima dan berapa yang saya dapatkan. Saya baru sadar kembalian tersebut salah setelah beranjak -+5km dari Duta Foto.
Saat saya sadar, mba mezia memaksa saya untuk kembali ke Duta Foto. dan kembalilah kami ke Duta Foto dengan melanggar lalu lintas, karena satu arah. dan ternyata mas nya udah pulang, akhirnya saya menitipkan no.tlp kepada mba2 Duta Foto. Keikhlasan dibutuhkan disini. Ikhlas melepas kepergian uang Rp51.000 dan diganti dengan uang Rp3.000. huuuuftt.. dengan muka kecewa saya pulang, karena sedang ada razia di perempatan dan saya memakai motor fafa tanpa membawa STNK, seketika saya membelokkan motor ke jalan pintas. niatnya sih biar langsung tembus ke UNY. dan ternyataaaaaaaa.. motor kami muncul di depan XXI. =.=".  *sama aja bohong. Pikiran lagi kosong dan bingung2nya.. tiba2 ada bantuan datang dari ALLAH. mba mezia melihat teman kuliahnya melintas pake motor, kita ikutin dia. dan kami minta tolong menunjukkan jalan keluar lewat jalan tikus ini. Alhamdullilah. sampai juga di gejayan. makasih mas malaikat (cc: mas ruda)*sebutan saya buat dia

Dengan pikiran yang masih kosong dan keadaan yang capek. akhirnya kita sampai rumah dengan selamat. alhamdullilah. Keesokan harinya, mbak2 Duta Foto sms saya, dan ternyata mereka kasih kekurangan kembaliannya.. waaaaaaaaaaaaaaaaaaahhh... alhamdulliah.

jika pikiran sedang hampa
pejamkan mata dan tarik nafas sedalam-dalamnya,
rasakan hembusan angin membelai rambut,
kemudian kembali buka mata hati telinga dan pikiran

Selasa, 08 Maret 2011

BIG thanks to my beloved RANGERs





BIG BIG BIG THANKS FOR YOU, GURLS
kalian selalu dapat membuat goresan tawa di wajah ini
persahabatan bukan tentang aku atau tentang kamu
tetapi tentang kita 


Fitria Amelia Handoyono
Born on Mei 6, 1989

Wenny Putri Wilujeng
Born on July 1, 1990

Tiksa Grahita
 Studied Economics/Accounting at Universitas Gadjah Mada In a relationship From Surakarta
 Born on February 24

Umy Nur Fadhilah 
 Studied Accounting at Gadjah Mada University From Yogyakarta 
Born on July 30

 Erfelinda Noorkhaista
 Studied Economics at Gadjah Mada University Lives in Yogyakarta Knows Indonesian, English, Sunda, Javanese From Bengkulu, Bengkulu Born on May 29, 1990

ALL OF US
: : Keep in Touch Gurls ::

Senin, 07 Maret 2011

Mendengarkan Itu Indah

Telinga merupakan bagian dari fungsi indra manusia yang diciptakan TUHAN untuk mendengar. Mendengarkan itu indah, banyak hal yang bisa kita dengarkan di sekitar kita, mulai dari adzan, lantunan AlQuran, gemericik air, hentakan kaki, penyiar yang lagi on air, gebrakan meja, cucian baju, dan suara-suara lain yang ada disekitar kita....mendengarkan itu indah bukan?? ^.^v

Tulisan ini saya khususkan buat Uni Loliang si bungsu asal Bukittinggi yang setiap hari selalu mengucapkan kata2 yang buat aku berkomentar..
"...ooooh iya ya..." "...hmm..bener juga.." "...emang iya mba??.." "...oh gitu.." dan lain2..
dia ngajarin aku cara berkomentar yang baik, cara berteman yang baik, cara berekspresi, dan yang paling gak banget dia selalu desak aku ngomong pake bahasa sunda. dan dia berhasil walauupuunn aku ngomong kayak orang baru belajar baca.. *aku kan gak bisa logatnya. Dia bisa buat aku cerita banyaak bgt,,dari A sampe Z..

dia secara gak langsung ngajarin aku cara mendengar yang baik karena mendengarkan itu indah.

  mendengarkan itu indah
mendengarkan merupakan awal dari persahabatan

fitriaamelia

Jangan Dihitung

Mari menghitung mundur dari tgl 7maret-24feb.
waaaaaaaaaaaahh... 11 hari sudah aku resmi menjadi anak yang available bagi sesama. Pasca kelulusanku dari PDEBSV UGM. baru denger kan?? yang mempunyai singkatan..

Program Diploma Ekonomika dan Bisnis Sekolah Vokasi
Universitas Gadjah Mada
 Jalan.Prof.Dr.Mr.Drs.Notonegoro Bulaksumur Yogyakarta

kebosanan itu sedikit demi sedikit menggerogoti pikiran dan otakku. Tetapi sebenarnya kebosanan itu adalah  dampak dari pilihan, pilihan untuk berfikir inivatif dan kreatif atau berfikir statis  karena ide itu hidup didalam pikiran, pikiran adalah bagian dari jiwa, jiwa adalah penggerak raga, raga digerakkan oleh jantung yang berdetak setiap jam, setiap menit, dan setiap detik. dan setiap jam,menit dan detik di hidup kita adalah pilihan. (saya mulai ngalor ngidul)

Tapi entah kenapa terkadang pikiran ku ini sulit untuk di kendalikan, dia selalu berlari kesana kemari bagaikan sebuah kelereng yang berada di atas globe.
Tapi aku yakin ALLAH sudah menyiapkan jalan-Nya untuk dilalui oleh masing2 umatnya, tentu saja dengan perjuangan, tinggal kita mencarinya. lagi2 mengenai pilihan. ALLAH sudah menyiapkan berbagai macam jalan untuk kita masing2, aku yakin !!. tinggal kita memilih , mau jalan yang mulus2 aja , dngn perjuangan yang biasa2 aja dan santai tetapi lama untuk sampai ke tujuan. atau jalan yang sedikit sulit tapi cepat mencapai tujuan. Logikanya begini, untuk mencapai cita-cita kita membutuhkan pikiran yang lebih dari biasanya, hati yang kuat, lebih kuat dari biasanya, dan jiwa yang tegar, lebih tegar dari biasanya. ibarat mobil yang membutuhkan roda dan mesin yang lebih kuat dari biasanya. *analogi yang aneh
Kalo udah muncul pikiran2 aneh hinggap di pikirannku biasanya aku denger lagu ini. *recomended
lagunya adeem bgt.. :))

INSYAALLAH

Everytime you feel like you cannot go on
You feel so lost
That your so alone
All you is see is night
And darkness all around
You feel so helpless
You can`t see which way to go
Don`t despair and never loose hope
Cause Allah is always by your side

Insha Allah (3x)
Insha Allah you`ll find your way

Everytime you can make one more mistake
You feel you can`t repent
And that its way too late
Your`re so confused,wrong decisions you have made
Haunt your mind and your heart is full of shame

Don`t despair and never loose hope
Cause Allah is always by your side
Insha Allah (3x)
Insha Allah you`ll find your way
Insha Allah (3x)
Insha Allah you`ll find your way

Turn to Allah
He`s never far away
Put your trust in Him
Raise your hands and pray
OOO Ya Allah
Guide my steps don`t let me go astray
You`re the only one that showed me the way,
Showed me the way (2x)
Insha Allah (3x)
Insha Allah we`ll find the way 

 bebaskankan pikiranmu
lakukanlah yang terbaik di setiap tindakanmu
hidup itu adalah tentang memilih

Minggu, 06 Maret 2011

Perdana

Ketik 5 huruf, hapus 4 huruf. ketik 8 huruf, hapus 5 huruf. Itulah pengalaman pertama saya menulis di blog ini.
Ya, inilah "perdana" saya nulis di blog. Untuk yang pertama ini saya mau nge-post secuil kalimat yang udah saya buat.
yakinkan hatimu
perluas pandanganmu
jadilah selalu yang terbaik dalam setiap tindakanmu
jadikanlah hasil sebagai semangatmu
selalu ingat akan kehidupan yang abadi
bahagiakanlah orang-orang disekitar kamu dan orang yang kamu sayanngi
perkuatlah selalu iman mu
kedamaian, dan ketentraman jiwa akan kamu dapatkan
-insyaallah